Tech  

Telkom Cari Talenta IT Punya Skill Untuk Data Center NeutrDC di Batam

Exuce.com – Telkom Buka Peluang Karir Menarik untuk anak perusahannya NeutraDC yang merupakan perusahaan Data Center yang diklaim akan menjadi data center terbesar di Indonesia yang berlokasi  Batam, untuk itu Telkom sedang mencari Talenta Digital untuk Data Center NeutraDC tersebut.

Hal ini sejalan dengan komitmen Telkom untuk menjadikan Batam sebagai hub data center berbasis kecerdasan buatan (AI) terbesar di Indonesia. Pembangunan data center berkapasitas 51 Megawatt (MW) di Nongsa, Batam ini ditargetkan beroperasi pada kuartal II 2024. Kehadirannya tidak hanya akan meningkatkan valuasi Telkom, namun juga membuka lapangan pekerjaan baru di bidang teknologi informasi (IT).

Kartika Wirjoatmodjo, Wakil Menteri BUMN II, optimistis bahwa data center ini akan menjadi pemicu positif dalam pengembangan bisnis di Batam dan menjadikannya hub teknologi digital baru.

“Penyerapan sumber daya manusia (SDM) di sektor High Teknologi ini tentunya akan terbuka lebar, terutama untuk talenta di bidang IT, mengingat pangsa pasarnya meliputi Singapura dan Indonesia,” jelas Kartika.

Telkom membutuhkan talenta-talenta terbaik untuk bergabung dan berkontribusi dalam pengembangan dan operasional data center ini. Beberapa posisi yang dibuka antara lain:

  1. Teknisi Jaringan
  2. Teknisi Sistem
  3. Spesialis Keamanan Siber
  4. Ahli Cloud Computing
  5. Analis Data

Persyaratan umum untuk pelamar:

  • Pendidikan minimal D3 atau S1 di bidang terkait
  • Memiliki pengalaman kerja di bidang IT minimal 2 tahun
  • Mampu bekerja secara mandiri dan dalam tim
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik

Bagi Anda yang tertarik untuk bergabung dengan Telkom dan menjadi bagian dari pembangunan data center terbesar di Indonesia, silakan kunjungi website resmi Telkom atau NeutraDC untuk informasi lebih lanjut dan proses pendaftaran.

Ini adalah kesempatan emas untuk mengembangkan karir Anda di bidang teknologi digital yang sedang berkembang pesat.

CEO NeutraDC  Indrama YM Purba mengatakan bahwa saat Indonesia sedang membutuhkan banyak sekali talenta muda yang mempunyai kompetensi dalam bidang Data Center. Ia mengatakan bahwa saat ini, bakat bakat dalam yang berkaitan dengan data center ini menjadi sangat primadona saat ini, bukan cuma di Indonesia tapi juga di hampir seluruh dunia.

Ia menegaskan bahwa hal ini terjadi setelah Covid-19 kebutuhan untuk data center meningkat sangat tajam. Dan khususnya Indonesia saat ini sedang membutuhkan talenta muda untuk di rekrut menjadi tim di anak perusahaan PT Telkom NeutraDC, Batam.

Apakah anda salah satunya ? 😀