Tips  

Cara Blokir Iklan Pinjol dan Judi Online Di Facebook Yang Semakin Menganggu

Exuce.com – Situs jejaring sosial Facebook memang platform yang seru untuk berinteraksi dengan teman dan keluarga, mengikuti berita terbaru, dan bahkan mencari hiburan. Sebagai salah satu sosmed terbesar di dunia, tidak mengherankan jika banyak pengiklan yang memasang iklannya di platform ini. Tapi, keseruan dalam bermain jejaring sosmed facebook itu bisa terganggu dengan munculnya iklan pinjol dan judi online yang melulu-melulu.

Salah satu yang menyebalkan adalah ketika kita menonton salah satu iklan video, maka selanjutnya iklan yang sama akan sering keluar, apalagi iklan pinjol dan Judol, sangat sering muncul tanpa kita pernah mengakses situs tersebut.

Menjengkelkan bukan ? Tapi tenang, Anda tidak sendiri! Banyak pengguna Facebook yang merasa terganggu dengan iklan-iklan tersebut.

Sebenarnya dalam peraturan komunitas Facebook kita bisa saja memblokir konten apalagi iklan. Yang tidak ingin kita lihat, apalagi kesannya sudah sangat mengganggu, bah berikut ini  ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan iklan pinjol dan judi online di Facebook:

Anda Bisa Batasi Topik Iklan yang Muncul

Facebook memungkinkan Anda untuk membatasi topik iklan yang muncul di timeline Anda. Berikut caranya:

  • Buka Facebook di browser komputer atau aplikasi mobile.
    Buka Pengaturan & Privasi > Pengaturan Iklan.
  • Di bagian Topik Iklan, klik Edit.
    Pilih Lihat Lebih Sedikit di samping kategori Pinjaman Online dan Judi Online.
  • Anda juga dapat memilih Jangan Tampilkan untuk menyembunyikan iklan dari kategori tersebut secara total.

Silahkan anda Nonaktifkan Personalisi Iklan

Personalisi iklan memungkinkan Facebook untuk menampilkan iklan yang relevan dengan minat dan aktivitas Anda.

Meskipun membantu dalam beberapa hal, mematikannya dapat membantu mengurangi iklan pinjol dan judi online yang muncul. Berikut caranya:

  • Buka Pengaturan & Privasi > Pengaturan Iklan.
  • Buka tab Data Iklan Anda.
  • Klik Nonaktifkan Personalisasi Iklan.
  • Klik Konfirmasi.

Gunakan Ekstensi Pemblokir Iklan

Langkah berikutnya Anda disarankan untuk menggunakan ekstensi pemblokir iklan seperti AdBlock Plus atau uBlock Origin untuk memblokir semua iklan di Facebook.

Ekstensi ini tersedia untuk browser web seperti Chrome, Firefox, dan Edge.

Perlu diingat bahwa ekstensi ini dapat memblokir semua iklan, termasuk iklan yang bermanfaat.

Anda sendiri bisa melaporkan Iklan yang Tidak Pantas

Jika Anda menemukan iklan pinjol atau judi online yang tidak pantas, Anda dapat melaporkannya ke Facebook.

Berikut caranya:

  • Klik ikon tiga titik di pojok kanan atas iklan.
  • Pilih Laporkan Iklan.
  • Pilih alasan pelaporan yang sesuai, seperti Bersifat Menipu atau Berbahaya.

Cara simpel adalah dengan menggunakan Facebook Lite

Facebook Lite adalah versi aplikasi Facebook yang lebih ringan dan hemat data.

Versi ini umumnya menampilkan lebih sedikit iklan dibandingkan dengan aplikasi Facebook biasa.

Selain tips-tips diatas anda disarankan untuk menghindari Mengikuti Halaman atau Grup yang Terkait dengan Pinjol dan Judi Online: Semakin banyak Anda berinteraksi dengan konten terkait pinjol dan judi online, semakin besar kemungkinan Facebook menampilkan iklan tersebut.

Bersihkan Riwayat Penelusuran dan Cookie: Riwayat penelusuran dan cookie Anda dapat membantu Facebook menargetkan iklan. Membersihkannya secara berkala dapat membantu mengurangi iklan yang tidak relevan.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat menghilangkan iklan pinjol dan judi online di Facebook dan menikmati pengalaman yang lebih nyaman saat menggunakan platform ini.

Ingatlah bahwa Facebook terus memperbarui algoritma dan kebijakan iklannya.Oleh karena itu, cara-cara di atas mungkin tidak selalu efektif.

Anda mungkin perlu mencoba beberapa metode atau mengkombinasikannya untuk mendapatkan hasil yang terbaik.